Tips Mengolah Ayam Shihlin Khas Taiwan




Saat berkunjung ke Mall besar, Anda mungkin pernah melihat gerai makanan ayam Shihlin yang selalu ramai pengunjung. Makanan khas Taiwan ini memang disukai banyak orang karena rasanya yang gurih dan renyah. Bagi Anda yang ingin menikmati ayam shihlin sepuasnya tanpa harus mengantri di gerai makanan, Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Selain lebih puas, Anda juga bisa bereksperimen memasak makanan khas Taiwan ini.
Cara Memasak Ayam Shihlin Gurih
Bagi Anda yang tertarik ingin membuat olahan ayam shinlin sendiri, ikuti langkah-langkah di bawah ini.
1.  Pertama, siapkan bumbu-bumbunya.
Bumbu Ayam Shihlin:
·         Daging ayam fillet (daging ayam yang sudah dipisahkan dari kulitnya).
·         Tepung shinlin
·         Bawang putih (bubuk)
·         Garam
·         Gula putih
·         Telur
·         Bumbu tabur (rasa sesuai selera)
·         Minyak goreng
Siapkan semua bahan-bahan utama seperti di atas, untuk mendapatkan tepung shilin, Anda bisa membelinya di super marker maupun toko online. Jika tidak ada shihlin, Anda bisa mengganti alternatifnya dengan tepung maizena yang dicampurkan dengan tepung serbaguna.
2.  Jika semua bahan sudah siap, saatnya meracik bahan dan bumbu untuk membuat ayam shihlin. Iris tipis-tips ayam fillet, kemudian tumbuk atau pukul-pukul daging ayam hingga melebar.
3.  Selanjutnya, lumuri ayam fillet dengan bubuk bawang putih dan garam. Biarkan dulu selama 10 menit.
4.  Tempatkan tepung shihlin dalam wadah, tambahkan sedikit garam, bubuk bawang putih, dan gula putih. Aduk hingga tercampur merata.
5.  Dalam wadah tersendiri, kocoklah telur.
6.  Selanjutnya, ambil ayam yang sudah di lumuri bumbu. Celupkan ke dalam tepung shihlin yang juga sudah dicampur bumbu. Balurkan ayam ke dalam tepung, kemudian celupkan ayam ke dalam telur dan kembali lagi celupkan ayam ke dalam adonan tepung.
7.  Selanjutnya, goreng ayam shihlin ketika minyak penggorangan sudah panas. Goreng hingga warna berubah menjadi cokelat keemasan.
8.  Setelah selesai di goreng semua, tambahkan bubuk rasa di atas ayam shihlin. Bubuk rasa sesuai dengan selerai Anda, bahkan tidak ditaburi bubuk rasa pun ayam shihlin yang sudah selesai di goreng, bisa di makan langsung.
Ayam shihlin renyah dan gurih siap untuk disajikan dan disantap. Mudahkan? Tak harus membeli mahal, Anda bisa menikmati camilan lezat ayam shihlin dengan membuatnya sendiri.
Hal yang paling membuat olahan ayam shihlin dengan olahan ayam lainnya yaitu terletak pada tepung dan bumbu yang digunakan. Tepung shihlin membuat masakan menjadi lebih gurih, renyah, dan renyahnya tersebut dapat bertahan lama. Inilah yang membuat ayam shihlin banyak diminati pembeli.


Tepung Shihlin Lezat dan Halal
Selain menghasilkan olahan makanan yang lezat, tepung tapioka kasar (tepung shihlin) merupakan tepung shihlin halal yang dapat digunakan oleh semua masyarakat. Jadi, tidak perlu khawatir membeli ayam shihlin atau tepung shihlinnya yang berada di mana-mana. Tepung ini terbuat asli dari bahan nabati atau tanaman yaitu umbi singkong. Anda pun bisa membuatnya sendiri di rumah dari pati singkong.
Jika Anda tidak memiliki kesempatan untuk mengolah tepung shihlin sendiri, Anda bisa mendapatkannya dengan mudah dan simpel melalui agen terdekat atau toko online. Bagi Anda yang berada di wilayah Semarang, Anda bisa membelinya di agen langsung penjual tepung shihlin Semarang.


Apakah Anda tertarik mencoba resep Ayam Shihlin yang terbuat langsung dari tepung shihlin berkualitas. Ingin mencari tepung Shihlin berkualitas? Bisa WA 081226240827.

Komentar